Inovasi tersebut dinamakan Ford SYNC, sebuah teknologi pintar di mana pengendara mobil bisa mengakses ponsel dalam mobil tanpa perlu menyentuhnya sekalipun.
Meningkatnya penggunaan telpon selular di ASEAN membuat Ford melakukan berbagai inovasi yang salah satunya adalah menanamkan teknologi yang membuat penggunanya tetap terhubung di jalan.
Inovasi tersebut dinamakan Ford SYNC, sebuah teknologi pintar di mana pengendara mobil bisa mengakses ponsel dalam mobil tanpa perlu menyentuhnya sekalipun. Untuk menyaksikan teknologi ini secara langsung, Best Life diundang oleh PT. Ford Motor Indonesia untuk menghadiri pameran mobil bergengsi, Bangkok International Motorshow ke-33 di akhir bulan Maret lalu. “Teknologi Ford SYNC akan tersedia pada All-New Ford Focus pada akhir tahun ini,” kata Bagus Susanto, Managing Director Ford Motor Indonesia.
Ford SYNC yang diperkenalkan pertama kali di Amerika utara telah terpasang pada lebih dari 4 juta kendaraan Ford dan jumlahnya akan meningkat seiring terusnya diperkenalkan sistem ini di Eropa dan Asia. SYNC sendiri merupakan teknologi yang didukung oleh Microsoft, di mana pengguna Smartphone bisa menghubungkan ponselnya pada SYNC melalui Bluetooth dan SYNC akan mengumpulkan seluruh nama dan nomor dalam daftar kontak untuk kemudian di transfer dan disimpan kedalam sistem kendaraan.
Melalui integrasi ini, maka pengguna bisa melakukan panggilan telpon hanya dengan menekan tombol dan menyebutkan nama seseorang dan begitu juga sebaliknya jika pengguna menerima panggilan telpon maka akan keluar nama yang terdaftar di layar di bagian kabin mobil ini. Teknologi pintar dari Ford ini tidak berhenti sampai situ, pengguna juga bisa mengakses koleksi lagu dalam mobil hingga memerintah SYNC untuk membacakan SMS yang ada dalam ponsel.
Selain teknologi kendali suara tersebut, All-New Ford Focus dilengkapi teknologi pintar lainnya seperti penggunaan sensor pada seluruh mobil untuk fitur keamanan dan kenyamanan. Di antaranya yaitu; Active City Stop yang akan memberhentikan mobil secara otomatis jikalau potensi tabrakan dengan mobil di depannya tidak terhindarkan lagi; teknologi Active Park Assist yang secara aktif akan memberi tahu dimana ada lokasi parkir yang kosong dan secara otomatis akan mengendalikan mobil untuk melakukan parkir sendiri; hingga Smart Keyless Entry yang bisa membuka pintu mobil ketika Anda berada di dekat pintunya.
Produksi All-New Ford Focus sendiri sudah dimulai sekitar Agustus 2012 di Thailand, untuk dipasok ke suluruh dunia. Harga jual yang ditawarkan di Thailand sekitar 959.000 hingga 1,1juta Baht atau sekitar 286 hingga 327juta Rupiah tiap unitnya.
sumber: http://www.bestlife.co.id/portfolio/best.report/allnew.ford.focus.pamer.teknologi.terbaru.di.bangkok/005/002/8
No comments:
Post a Comment